BERITABARU.ID | PEMALANG – Serka Tarmo Babinsa Koramil 07/Ampelgading Kodim 0711/Pemalang aktif melaksanakan bersih lingkungan, dalam Kegiatan kerja bakti dan pembangunan drainase di desa Sidokare bersama masyarakat, Kec. Ampelgading kab. Pemalang, Senin (19/9/2022).
Warga dengan penuh semangat serta jiwa kekeluargaan bergotong royong melaksanakan bersih-bersih lingkungan mulai dari drainase, jalan raya dan sampah-sampah yang berserakan di sekitar lingkungan di desa Sidokare.
Serka Tarmo Babinsa Koramil 07/Ampelgading menjelaskan, bahwa kegiatan kerja bakti ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan di desa Sidokare.
"Kerja bakti ini juga sebagai upaya agar masyarakat untuk selalu peduli dengan kondisi lingkungan di sekitar tempat tinggalnya, Semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujar Babinsa.
Pada kesempatan itu hadir Bpk Kuswono (Kades Sidokare) Bpk Waluyo tokoh masyarakat, dan masyarakat desa Sidokare Kec. Ampelgading. Turut serta membantu pelaksanaan giat bersih lingkungan.
- Himawan
Social Header