Breaking News

Sambangi Markas BM PAN, Ketum PN AMK Bareng Rombongan PP AMPG


BERITA BARU | JAKARTA — Ketua Umum Angkatan Muda Ka'bah (AMK) Rendhika Harsono bertemu dengan Ketua Umum Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) Sigit Purnomo Said atau biasa disapa Pasha Ungu dikawasan Cinere kota Depok sore kemarin (24/2/2023).

Rendhika Harsono didampingi Sekjen AMK Ainul Yaqin, Bendum AMK Rina Fitri nampak memasuki Markas BM PAN dan disambut langsung oleh tuan rumah, Sigit Purnomo alias Pasha.

Ketua Umum BM PAN tersebut, mengaku sangat gembira atas kehadiran koleganya tersebut di Acara Launching Markas BM PAN.

"Terimakasih atas kedatangan sahabatku Bro Rendhika, Ketua Umum Angkatan Muda Ka'bah beserta rombongannya, dan sahabat-sahabat AMPG, selamat datang di Markas BM PAN kita," katanya.

Rendhika Harsono menyampaikan kegembiraannya bisa turut hadir bersama anak-anak muda dari PAN, Golkar dan PPP. Walaupun konteksnya adalah menyambung silaturahmi antara Banom KIB di momentum hajat besar BM PAN yakni Launching Markas BM PAN.

"Alhamdulillah saya berterima kasih kepada bro Pasha sudah diundang khusus untuk ikut menyaksikan Launching Markas BM PAN, keren Ini terlebih semangat anak-anak muda PAN mengelola organisasi bisa menjadi spirit AMK," ujar Bro Rendhika.

"Kebetulan juga hadir Sahabatku dari PP AMPG, PN AMK dan BM PAN selaku tuan rumah, insha Allah ini akan berkesinambungan menjadi anjangsana dan silaturahmi antar Banom Partai, yang sudah lama kita jalin ini," imbuhnya.

Acara Grand Launching Markas DPP BM PAN di kawasan Cinere, Kota Depok. Nampak dihadiri sejumlah undangan internal pengurus DPP PAN Seperti Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Memperindag), Wakil Ketua MPR RI, Yandri Susanto,, Walikota Bogor Bima Arya Dan sejumlah pengurus OKP atau Banom Partai yang tergabung dalam KIB seperti Angkatan Muda Ka'bah (AMK) dan Angkatan Muda Partai Golkar( AMPG). 

Sedangkan Rombongan AMK turut mendampingi Ketum  Rendhika Harsono, Sekjen Ainul Yaqin, Bendum Rina Fitri, Ketua Bid. Perempuan Zaenab Zuroidah, Ketua Sekretariat M. Ficky, Ketua Yayasan AMK Chandra Winata. (*)
© Copyright 2022 - BERITABARU.ID | BERITA BARU TERKINI HARI INI